AGEN BOLA - Klub Serie A, Inter Milan memiliki target transfer baru di musim panas ini. Nerazzurri dilaporkan tertarik untuk merekrut Takehiro Tomiyasu dari Arsenal.
Pemain timnas Jepang itu merupakan salah satu pemain kunci Arsenal. Sejak direkrut dari Bologna pada tahun 2021, ia langsung jadi andalan di sisi kanan pertahanan Arsenal.
Namun musim lalu, posisi Tomiyasu mulai tersisih karena Mikel Arteta lebih suka memainkan Ben White di pos bek kanan. Di musim 2023/2024, situasi sang bek semakin sulit karena Arsenal mendatangkan Jurrien Timber yang berposisi sebagai bek kanan.
Tomiyasu berpotensi kembali ke Italia di musim panas ini. Inter Milan dilaporkan tertarik untuk merekrut sang bek.
Inter Milan sangat tertarik untuk merekrut Tomiyasu di musim panas ini.
Ini disebabkan Inter tidak punya banyak stok wingback kanan. Hanya Matteo Darmian satu-satunya bek kanan Inter di musim ini.
Itulah mengapa Inter tertarik merekrut Tomiyasu untuk memperkuat sektor pertahanan mereka tersebut.
Inter Milan tidak akan menemui kesulitan berarti untuk merekrut Tomiyasu.
Arsenal tidak keberatan melepas sang bek. Karena mereka sudah mendapatkan Timber yang diproyeksikan jadi bek kanan Arsenal di musim depan.
Jadi jika Inter Milan memberikan tawaran yang bagus, maka Arsenal siap berpisah dengan pemain timnas Jepang tersebut.
Arsenal membanderol harga Tomiyasu di angka yang cukup terjangkau.
Sang bek diperbolehkan cabut dari London Utara dengan tebusan sekitar 16 juta pounds saja di musim panas ini.